Berita Terbaru

Lihat Lebih Banyak

Makassar – Pendeta Gilbert Lumoindong dijadwalkan ke Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), untuk menyampaikan permintaan maaf terkait video khotbahnya yang viral. Namun kedatangan Pendeta Gilbert ditunda.”Setelah berkomunikasi dengan Pendeta Gilbert dan berkomunikasi dengan semua pihak, baik itu pihak teman-teman MUI, NU, kemudian dari teman-teman gereja sendiri, akhirnya disepakati biar ditunda dulu,” kata Wali Kota Makassar Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto kepada wartawan, seperti dilansir detikSulsel, Rabu (17/4/2024).Danny tak menampik jika kedatangan Pendeta Gilbert di Makassar menuai penolakan dari sejumlah kalangan. Dia menyebutkan Pendeta Gilbert pun maklum atas penolakan tersebut. “Iya (banyak penolakan). Saya selalu sampaikan kondisi-kondisi terakhir sehingga teman-teman dari gereja meminta…

Jakarta – Bos Pokcetpair Takuro Mizobe menuduh Tencent mengembangkan game tiruan Palworld. Padahal Palworld juga telah dikritik gamer, karena kemiripannya dengan Pokemon.”Di China, banyak perusahaan secara bersamaan mengembangkan klon Palworld untuk mobile, dan anggarannya berada di kisaran 10 miliar yen, 10 kali lebih besar dari Palworld,” tulis Mozibe, dikutip detikINET dari Automaton, Kamis (19/4/2024).Dirinya menyampaikan bahwa ke depannya bakal banyak game dengan konsep permainan serupa, yang kualitasnya setara dengan Genshin Impact. Entah menyindir atau berkata apa adanya, menurutnya hal ini merupakan momen yang sangat luar biasa. Game yang dimaksud Mizobe judulnya Auroria. Berdasarkan informasi yang beredar, rupanya Tencent tidak sendiri…

Jakarta – Angger Dimas buka suara terkait kondisi ibundanya, Tri Rahayu Setyaningsih, yang meninggal dunia karena sakit kanker rahim. Sakit itu bermula dari miom, tumor hingga kanker rahim sejak 2023 lalu.”Ibu saya itu terkena kanker Februari 2023 sebelumnya pertama kali itu miom (cek), trus tumor habis itu kanker rahim,” kata Angger Dimas saat ditemui di pemakaman TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan pada (18/4/2024).Angger menyebutkan kondisi ibunya sempat sembuh dan stabil. Tapi usai sang putra, Dante meninggal dunia, sang ibu sempat sedih berlarut-larut. “Sempat sembuh tapi setelah Dante meninggal dia sedih berlarut-larut ya. Sudah (dirawat), di RS Darmais udah sama kontrol…

Doha – Timnas Indonesia U-23 berpeluang lolos ke Perempatfinal Piala Asia U-23 2024. Begini skenario untuk Garuda Muda di laga terakhir Grup A.Setelah kekalahan 0-2 dari Qatar di laga pembuka, Indonesia wajib mengalahkan Australia pada laga kedua yang dihelat di Abdullah bin Khalifa Stadium, Kamis (18/4/2024) malam WIB.Indonesia nyaris kebobolan duluan di menit ke-25 saat Australia mendapatkan penalti. Beruntung untuk Indonesia, Ernando Ari mampu menepis sepakan Mohammed Toure. Lebih banyak ditekan, Indonesia mencuri gol lewat Komang Teguh pada menit ke-45 lewat sepakan jarak dekat. Skor 1-0 bertahan hingga laga berakhir sehingga memberikan tiga poin perdana Indonesia di ajang ini.Alhasil, Indonesia…

Jakarta – Raffi Ahmad merupakan salah satu pemilik mobil listrik Chery Omoda E5. Intip deretan fitur yang ada di mobil listrik China tersebut hingga bikin Raffi kepincut.Koleksi mobil Raffi Ahmad bertambah. Diketahui dalam unggahannya di Instagram belum lama ini, Raffi memamerkan koleksi mobil barunya berupa Chery Omoda E5. Chery saat peluncuran Omoda E5 Februari lalu memang menyebut Raffi Ahmad merupakan konsumen pertama yang berasal dari kalangan umum.Mobil listrik Chery Omoda E5. Foto: Luthfi Anshori/detikOto”Kalau Raffi Ahmad pembeli kedua atau pertama dari kalangan umum (bukan pemerintah),” ujar Vice President Director PT Chery Sales Indonesia Qu Jizong saat peluncuran. Raffi dalam vlog…

Makassar – Beberapa waktu lalu, viral video yang dinarasikan merekam sosok yang diduga Poppo. Makhluk apakah itu? Berikut penjelasannya dalam kebudayaan Bugis-Makassar.Sosok Poppo itu terekam di sekitar wilayah Benteng Somba Opu, Kecamatan Barombong, Kabupaten Gowa. Kemunculan sosok poppo itu lantas menggegerkan warga sekitar.Video tersebut diketahui direkam oleh salah satu warga bernama Nur Lia yang mendengar kehebohan masyarakat sedang mencari poppo. Lia kemudian mendatangi sumber kehebohan dan sempat merekam makhluk itu. Makhluk yang disebut sebagai poppo itu mulanya muncul di atap rumah warga kemudian berpindah dengan cepat. Warga mengaku melihat makhluk tanpa badan dengan organ dalam yang terlihat jelas.”Pertama munculnya di…

Jakarta – Menikmati makanan istimewa membuat orang tak keberatan bayar mahal. Seperti sepasang TikToker yang bayar Rp 3,9 juta untuk kepiting alaska.Sebagian makanan tak hanya dinikmati karena rasanya yang enak. Tetapi nilainya yang tinggi membuat banyak orang penasaran untuk mencoba hidangan yang tak bisa dinikmati sepanjang tahun.Salah satu makanan yang tengah ramai dicari adalah Alaskan King Crab. Berbeda dengan kepiting biasa, Alaskan King Crab hanya bisa dipanen pada waktu-waktu tertentu saja. Hal ini lantaran kepiting berukuran jumbo tersebut hanya keluar dari tempat persembunyiannya pada musim gugur dan awal musim dingin. Karena itu persediaan kepiting tersebut akan melimpah antara Oktober hingga…

Jakarta – Warna urine bisa berbeda-beda tergantung faktor yang memengaruhinya. Misalnya, urine yang benar-benar jernih menandakan seseorang terlalu banyak minum air. Selain itu, ada juga beberapa warna lainnya yang mungkin muncul pada urine dan perlu diwaspadai.Mr Hamid Abboudi, konsultan ahli bedah urologi di Imperial College Healthcare NHS Trust, memperingatkan tiga warna spesifik dalam urine yang tidak boleh diabaikan.”Warna urine Anda dapat memberitahu Anda banyak hal tentang kesehatan Anda, jadi ada baiknya untuk selalu melihat sekilas sebelum Anda membilasnya,” ucapnya kepada Express. Hamid mengatakan, warna urine yang perlu diwaspadai adalah oranye, merah muda, dan merah. Urine berwarna oranye bisa mengindikasikan adanya…

Jakarta – KPK telah selesai memeriksa anggota Komisi IV DPR dari Fraksi PDIP, Ihsan Yunus, sebagai saksi kasus dugaan korupsi pengadaan alat pelindung diri (APD) Kemenkes RI. Ihsan irit bicara setelah diperiksa.Pantauan detikcom di gedung KPK, Jakarta Selatan, Kamis (18/4/2024), Ihsan terlihat turun dari ruang pemeriksaan sekitar pukul 13.25 WIB. Dia hanya menyebutkan dia diperiksa terkait penanganan APD di Kemenkes.”Tadi (diperiksa) atas Kemenkes ya, penanganan APD,” kata Ihsan. Ihsan tak menjelaskan detail materi pemeriksaannya. Dia menyerahkan urusan tersebut kepada penyidik KPK.”Tanya sama penyidik ya. Tanya sama penyidik ya. (Berapa pertanyaan) lupa saya, tanya sama penyidik ya,” ujarnya.Diketahui, kasus dugaan korupsi…

Jakarta – Pengguna media sosial kemungkinan besar sudah familiar dengan Instagram atau sering disebut juga IG. Media sosial ini adalah salah satu media sosial yang paling populer digunakan di Indonesia dan menjadi salah satu pilihan mengunggah foto dan video.Menurut Help Center Instagram, dalam satu aplikasi, pengguna bisa membuat dan mengakses maksimal 5 akun Instagram. Jadi, tak jarang seseorang memiliki lebih dari satu akun Instagram, baik itu akun pribadi maupun akun bisnis.Namun, bagaimana jika detikers ingin menonaktifkan sebuah akun Instagram yang sudah lama tak terpakai? Simak caranya di artikel berikut ini. Cara Menonaktifkan IGAda 2 pilihan saat ingin menonaktifkan akun Instagram,…